ASEAN ( Materi IPS Kelas VIII SMP Kurikulum 13 )


Selamat Pagi, saya ucapkan selamat untuk kalian semua yang sudah naik kelas. Terutama untuk anak-anak SMP N 2 Balapulang yang sudah naik kelas VIII. Nah diawal tahun pelajaran ini saya akan menyampaikan materi pada bab 1 yaitu ASEAN, yuk kita simak.



ASEAN

ASEAN (Association Of South East Asian Nation) didirikan pada tanggal 8 Agustus 1967 di Bangkok Thailand,  oleh lima negara yaitu Thailand, Indonesia, Malaysia, Filiphina dan Singapura yang diwakili oleh utusan dari masing-masing negara. Indonesia diwakili oleh mentri luar negri pada saat itu Bapak Adam Malik, Malaysia diwakili oleh wakil perdana mentri sekaligus merangkap Menteri Pertahanan dan Menteri Pembangunan Nasional Malaysia (Tun Abdul Razak), Filiphina diwakili oleh Mentri Luar Negri Narciso Ramos, Singapura diwakili oleh Mentri Luar Negri S. Rajaratnam dan Thailand sendiri diwakili oleh Mentri Luar Negrinya Tharat Khonam. Dibentuknya ASEAN pastilah punya tujuan yang tertuang dalam Deklarasi Bangkok :
1. Mempercepat pertumbuhan ekonomi, kemajuan sosial dan perkembangan kebudayaan di kawasan ASEAN
2. Meningkatkan perdamaian dan stabilitas regional
3. Meningkatkan kerja sama dan saling membantu untuk kepentingan bersama dalam bidang ekonomi, sosial, teknik, ilmu pengetahuan, dan administrasi
4. Memelihara kerja sama yang erat di tengah-tengah organisasi regional dan internasional yang ada
5. Meningkatkan kerja sama untuk memajukan pendidikan, latihan, dan penelitian di kawasan Asia Tenggara

Anggota ASEAN sekarang ada 11 Negara yaitu :
Indonesia
6˚LU - 11˚LS dan 95˚ BT - 141˚BT
Malaysia
1˚LU - 7˚LU dan 100˚BT - 119˚BT .
Thailand
5˚LU - 21˚LU dan 97˚BT - 106˚BT .
Filipina
5˚LU - 21˚LU dan 117˚BT - 126˚BT .
Singapura
1˚15’ LU - 1˚26’ LU dan 103˚BT - 104˚BT .
Vietnam
8˚ LU - 23˚ LU dan 102˚ BT - 109˚ BT .
Laos
14˚ LU - 22˚ LU dan 100˚ BT - 107˚ BT

Myanmar
10˚ LU - 29˚ LU dan 92˚ BT - 101˚ BT .
Kamboja
10˚ LU - 14˚ LU dan 102˚ BT - 108˚ BT .
Brunei darrusalam
4˚ LU - 5˚ LU dan 114˚ BT - 115,5˚ BT .
Timor Leste
8°LS - 10°LS dan 124°BT - 127°30BT

Rata-rata iklim di negara – negara ASEAN berikilim Tropis karena berada di garis lintang 0 ˚ - 23,5˚ LU/LS. Negara-negara ASEAN sebagian besar memiliki wilayah laut dengan luas
sekitar 5.060.100 km². Adapun luas wilayah daratannya ± 4.817.000 km².

Peta Buta ASEAN, Bisa di unduh : disini 
Mencocok Gambar Bendera Negara-Negara (ASEAN) dengan Negaranya, unduh : disini atau disini
Foto Kegiatan Pembelajaran :












           




2 komentar: